Mantan oh Mantan kenapa Engkau terlahir ?




Mantan ohh mantan .....
Bicara tentang satu mahluk ini pasti gak akan ada habisnya, mereka bergentayangan dimana-mana dan kadang muncul di saat yang kita tidak duga udah kaya kuntilanak kesiangan dan lupa aktifin mode menghilangnya hehe. Oke guys, Mantan adalah seseorang yang sudah pernah mengisi sebagian hati kita dan entah di sengaja atau tidak mereka dengan mudah memberi lubang di hati kita. So, dia jahat atau tidak ya ??
Mungkin kurang lebih seperti itulah gambaran tentang mahluk yang satu ini,menurut survey salah satu lembaga mereka membuktikan hampir semua remaja “hampir berarti tidak semuanya, mereka pasti mempunyai yang namanya Mantan  kekasih. Yang namanya Mantan ya sudah jelas tidak jauh dari yang namanya kenangan, sudah pasti banyak kenangan kita yang terkubur  bersama kepergian mereka dan kita secara tidak sadar tenggelam dalam lautan kenangan dan terjerembab dalam buih-buih nya. Banyak di antara kita yang belum sembuh dari yang namanya ingatan Mantan,contoh saya heehhe
Ketika kita masih terjalin  dalam suatu hubungan engkau selalu ada ,hampir tiap hari engkau menyapa tidak kenal pagi, siang, dan malam  ucapan –ucapan manja mu menghiasi hari-hariku udah kaya karyawan Alfamart ajah hehe. Tapi jujur saya terhibur dengan tingkahnya itu macam dunia milik sendiri, lalu perhatian demi perhatian engkau berikan dengan cara mu yang khas itu semakin menambah keyakinan ku akan dirimu. Namun hubungan yang kami jalani hampir satu tahun lebih itu kandas begitu saja dan membuat lubang pada hati saya sampai sekarang, dan terkadang sempat terbesit di benak saya kenapa hal itu bisa terjadi padahal di awal kita sudah yakin akan suatu hubungan ini namun kenapa bisa kandas seperti ini. Sampai setelah saya membaca suatu buku bang dika disana ada satu kutipan yang menyadarkan saya yang terluka hampir Dua tahun ini “Menjalani suatu hubungan pasti berakhir tragis dan ujung-ujungnya perpisahan” saya percaya akan itu hal itu sekarang.
Tapi ada lucunya juga kalau kita mengingat Mantan, mereka bagai power ranger yang kadang berubah ketika suasana mulai resah  , dan ada yang bilang Mantan itu kaya pedagang Baso Bakar yang di cari-cari terus hehe ada banyak sekali kutipan tentang mahluk ini. kaya ada yang bilang Mantan adalah jodoh orang lain yang pernah kita pinjam, bahkan ada yang bilang Mantan adalah dia yang namanya tidak boleh di sebut udah kaya Dumbledor ajah hehe,  ada juga yang bilang Mantan adalah Jodoh yang masa aktifnya sudah habis lupa di isi pulsa kali ya hehe, tapi tidak semua mantan harus kita lupakan ada satu kutipan lagi yang membuat mulut saya tersenyum manis “MANTAN ADALAH ALUMNI HATI JADI JANGAN HERAN JIKA SUATU SAAT REUNI LAGI” kutipan ini mirip-mirip saya nih yang lagi berharap hahahhaha yah karna saya masih belum sembuh dari yang namanya Move on.
Mantan oh Mantan engkau begitu membingungkan, lantas mengapa  engkau terlahir ?
Tolong beri jawaban nya yaaaa hehehe:)

0 Response to "Mantan oh Mantan kenapa Engkau terlahir ?"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

<script data-ad-client="ca-pub-6931901706804628" async src="https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js"></script>

Iklan Tengah Artikel 1

<script data-ad-client="ca-pub-6931901706804628" async src="https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js"></script>

Iklan Tengah Artikel 2

<script data-ad-client="ca-pub-6931901706804628" async src="https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js"></script>

Iklan Bawah Artikel

<script data-ad-client="ca-pub-6931901706804628" async src="https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js"></script>